Selasa, 06 Desember 2011

Hasil refleksi kelompok 3 dan kelompok 4

CAHAYA DAN SUHU
Peran cahaya terhadap tumbuhan diantarannya:
1.      Fotoperiodisme merupakan  adalah respon tumbuhan terhadap lamanya penyinaran yang dapat merangsang pembungaan.
2.      Fotoenergetic adalah pertumbuhan yang dipengaruhi oleh banyaknya energy yang diserap dari sinar matahari oleh bagian tanaman.
3.      Fotodestruktif adalah tingginya intensitas cahaya yang mengakibatkan fotosintesis semakin tidak bertambah lagi.
4.      Fotocybernetic adalah tingginnya itensitas cahaya yang menyebabkan fotosintesis
5.      Fotomorgenesis
6.      Fototropisme bahwa penyinaran sepihak merangsang penyebaran yang berbeda.
Cahaya peranannya sangat penting bagi tumbuhan. Salah satunnya untuk proses fotosintesis bagi tumbuhan dengan bantuan cahaya. Intensitas cahaya atau kandungan energi merupakan aspek cahaya terpenting sebagai faktor lingkungan, karena berperan sebagai tenaga pengendali utama dari ekosistem. Intensitas cahaya ini sangat bervariasi baik dalam ruang atau spasial maupun dalam waktu/temporal.
Suhu merupakan salah satu faktor lingkungan yang sangat berpengaruh terhadap kehidupan makhluk hidup, termasuk tumbuhan. Suhu dapat memberikan pengaruh baik secara langsung maupun tidak langsung. Suhu sebagai faktor lingkungan dapat mempengaruhi produksi tanaman secara fisik maupun fisiologis. Secara fisik, suhu merupakan bagian yang dipengaruhi oleh radiasi sinar matahari dan dapat diestimasikan berdasarkan keseimbangan panas. Secara fisiologis, suhu dapat mempengaruhi pertumbuhan tanaman, fotosintesis, pembukaan stomata, dan respirasi. Suhu yang terlalu tinggi dapat mengganggu dan membunuh suatu tumbuhan dengan cara mendenaturasi enzim-enzimnya dan merusak metabolismenya dalam berbagai cara. Satu permasalahan yang dihadapi tumbuhan ketika temperature lingkungan rendah adalah perubahan ketidakstabilan membrane selnya. Suhu tumbuhan biasanya kurang lebih sama dengan suhu sekitarnya karena adanya pertukaran suhu yang terus- menerus antara tumbuhan dengan udara sekitarnya.


LINGKUNGAN BIOTIK DAN ABIOTIK
Atmosfer adalah lapisan gas yang melingkupi sebuah planet, termasuk bumi, dari permukaan planet. Lapisan atmosfer diantarannya adalah troposfer, statosfer, mesosfer, termosfer,  ionosfer, dan aksosofer. Efek rumah kaca disebabkan karena naiknya gas karbondioksida  (CO2) dan gas - gas lainnya di atmosfer. Pengaruh rumah kaca terbentuk dari interaksi antara atmosfer yang jumlahnya meningkat dengan raiasi solar. Meskipiun sinar matahari terdiri atas bermacam-macam panjang geelombang, kebanyakan radiai mencapai permukaan bumi terletak pada kisaran sinar. Hal ini disebabkan ozon yang terdapat secara normal diatmosfer bagian atas menyaring sebagian besar sina ultraviolet, uap air atmosfer dan gas metana dari pembusukan mengabsorbsi sebagian besar inframerah yang dapatdirasakan sebaga panas. Kira-kira sepertiga sinar dari sinar yang mencapai permukaan bumi akan kembali ke atmosfer.
Air adalah senyawa yang penting bagi semua bentuk kehidupan yang diketahui sampai saat ini di bumi. . Disamping itu juga merupakan pelarut dari garam-garam, gas-gas dan material-material yang bergerak kedalam tumbuhtumbuhan,melalui dinding sel dan jaringan esensial. Kekeringan pada tanaman disebabkan oleh kekurangan suplai air di daerah perakaran dan permintaan air yang berlebihan oleh daun dalam kondisi laju transpirasi melebihi laju absorbsi air oleh akar tanaman. Air yang dibutuhkan oleh tanaman adalh air yang barada didalam tanah yang ditahan oleh butir-butir tanah yang barasal dari cadangan dalam tanah yang ada sebelum tanaman ditanam dan curah hujan yang turun sebelumnya.
Angin sangat membantu dalam proses penyebaran tumbuhan,angin juga membantu dalam proses penyerbukan atau pembuahan. Dalam hal ini angin akan menserkulasi oksigen, karbon dioksida, dan uap air.
Hujan adalah sebuah presipitasi berwujud cairan, berbeda dengan presipitasi non-cair seperti salju, batu es dan slit, Hujan terbentuk karena adanya angin. Jika tidak ada angin maka tidak akan terbentuk pula hujan. Para ilmuan mengatakan bahwa awan adalah sebuah eksisten elektrik. Eksisten-eksisten elektrik, jika terbentuk dari satu jenis saja maka satu sama lainnya akan saling menolak dan jika terbentuk dari dua jenis maka keduanya akan saling menarik antara satu sama lainnya. Stabilitas suhu merupakan suatu faktor lingkungan yang sangat berpengaruh terhadap kehidupan makhluk hidup.

1 komentar: